Pengertian, Definisi Dan Arti Istilah Kesehatan (Nematoda – Nervus Optikus) – Pengertian Kesehatan adalah kondisi dimana seseorang jiwa dan raganya dalam keadaan yang stabil sehingga memungkinkan untuk hidup produktif secara sosial dan ekonomi. Sedangkan definisi kesehatan dalam kehidupan sehari-hari yang berarti sesuatu yang dapat bekerja secara normal. Berkaitan dengan itu kita sering mendengar istilah kesehatan jasmani yang artinya dimana koordinasi organ-organ tubuh manusia atau makhluk hidup lainnya dalam keadaan yang stabil atau normal. Adapun arti kesehatan lainnya, yaitu kesehatan rohani adalah merupakan kesehatan jiwa manusia atau bisa dikatakan sebagai makhluk hidup yang memiliki jiwa dan pikiran.
Disini saya membuat daftar pengertian kesehatan yang dimana banyak definisi atau istilah-istilah kesehatan yang kita kurang dipahami artinya. Untuk referensi arti kesehatan lainnya, bisa anda baca artikel Pengertian, Definisi Dan Arti Istilah Kesehatan (Nefron – Nelfinavir Mesilat). Semoga tulisan ini bisa membantu anda dalam memahami arti dari istilah dunia medis.
– Pengertian Nematoda
Definisi Nematoda adalah cacing dengan tubuh tak bersegmen, bulat panjang dengan kedua ujung lancip; sebagian besar hidup bebas namun ada juga yang parasit.
– Pengertian Neo Recormon
Definisi Neo recormon adalah obat yang dipakai untuk pengobatan gejala anemia pada pasien kanker yang menerima segala bentuk kemoterapi dan anemia yang berhubungan dengan gagal ginjal kronis pada pasien dialisis. Tujuan pengobatan adalah meningkatkan hasil pengumpulan darah autologus dari pasien dalam program pra-donor dan mencegah anemia pada bayi prematur dengan berat lahir antara 750 g sampai 1500 g dan dengan usia kehamilan kurang dari 34 minggu.
– Pengertian Neologisme
Definisi neologisme Dalam psikiatri, neologisme adalah kata baru atau kombinasi rapat dari beberapa kata yang diciptakan oleh seseorang untuk mengekspresikan ide yang sangat kompleks/tidak mudah dimengerti oleh orang lain; terlihat pada skizofrenia dan gangguan mental organik.
– Pengertian Neonatal
Definisi Neonatal berarti baru lahir. Seorang bayi yang baru lahir sering disebut sebagai neonatus dalam istilah medis.
– Pengertian Neonatal Intensive Care Unit
Definisi Neonatal Intensive Care Unit (NICU) atau Unit Perawatan Intensif Neonatal adalah sebuah unit di rumah sakit yang ditangani oleh tim yang terdiri dari dokter dan perawat yang terlatih dalam merawat bayi lahir prematur atau dengan kebutuhan khusus. Tim ini mungkin termasuk neonatologis dan perawat yang terlatih khusus. Ahli bedah atau ahli radiologi atau orang lain yang memahami kebutuhan khusus bayi baru lahir juga dapat menjadi bagian dari tim. Di NICU tersedia tempat tidur khusus yang memberikan kehangatan dan isolasi, agar bayi tidak terkena kuman. Dokter dan perawat dapat mengukur tanda-tanda vital, seperti denyut jantung, tekanan darah dan pernapasan. Jika dibutuhkan peralatan untuk suplai darah dan makanan, di NICU juga disediakan.
– Pengertian Neonatologi
Definisi Neonatologi adalah perawatan, pengobatan, pemantauan, dan intervensi medis untuk bayi baru lahir yang berisiko tinggi.
– Pengertian Neonatologis
Definisi Neonatologis (neonatologist) atau dokter spesialis neonatologi adalah seorang dokter anak yang mengambil pelatihan tambahan dan sertifikasi untuk merawat bayi baru lahir yang berisiko. Dokter ini dapat mengobati bayi yang baru lahir dengan penyakit atau gangguan dari saat lahir sampai usia 28 hari.
– Pengertian Neonatus
Definisi Neonatus adalah bayi baru lahir yang berusia sampai dengan 28 hari.
– Pengertian Neoplasia
Definisi Neoplasia adalah pembentukan pertumbuhan baru dan abnormal.
– Pengertian Neoplasia Intraepitel Serviks
Definisi Neoplasia intraepitel serviks (NIS) adalah salah satu terminologi yang digunakan untuk menjelaskan perubahan-perubahan pra-kanker atau displastik dalam sel epitel serviks. NIS1 juga dikenal sebagai lesi skuamosa intraepitel kelas rendah. NIS2 dan NIS3 juga dikenal sebagai lesi skuamosa intraepitel kelas tinggi. Meskipun sel-sel abnormal ini bukan kanker, mereka dapat berkembang menjadi kanker serviks.
– Pengertian Neoplasma
Definisi Neoplasma adalah massa abnormal dari jaringan yang terjadi ketika sel-sel membelah lebih dari yang seharusnya atau tidak mati ketika mereka seharusnya mati. Neoplasma mungkin jinak (bukan kanker), atau ganas (kanker). Juga disebut tumor.
– Pengertian Neovaskularisasi
Definisi Neovaskularisasi adalah pembentukan pembuluh darah baru, yang seringkali rapuh dan tidak sesuai lokasinya.
– Pengertian Nephropathia epidemica
Definisi Nephropathia epidemica adalah suatu bentuk epidemi demam berdarah umumnya jinak yang dilaporkan di Skandinavia.
– Pengertian Nervus Akustikus
Definisi Nervus akustikus atau saraf akustik adalah saraf kranial kedelapan yang bertanggug jawab untuk pendengaran dan keseimbangan, juga dikenal sebagai saraf vestibulokoklearis.
– Pengertian Nervus Fasialis
Definisi Nervus fasialis atau saraf wajah adalah saraf kranial kelima dan ketujuh yang merupakan saraf sensorik dan motorik pada otot-otot wajah, lidah, kelenjar ludah sublingual, dan kelenjar lakrimalis. Sebuah cabang kecilnya menuju ke telinga untuk membantu mengatur pendengaran.
– Pengertian Nervus Optikus
Definisi Nervus Optikus Lihat saraf optik.